Minggu, 28 April 2024
Sastra & Humor

Prof. Dr. Muchammad Syamsulhadi, Rektor UNS Periode 2003-2011 Tutup Usia

Jumat, 28 Juli 2023
wafat.jpg
Humas UNS
Prof. Dr. Muchammad Syamsulhadi, dr., Sp.KJ(K).*

KISUTA.com - Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta periode 2003-2011, Prof. Dr. Muchammad Syamsulhadi, dr., Sp.KJ(K) tutup usia pada Kamis (27/7/2023) di Rumah Sakit Umum Islam Klaten. Prof. Dr. Muchammad Syamsulhadi, dr., Sp.KJ(K) wafat pada usia 76 tahun.

Almarhum diberangkatkan dari Rumah Duka di Jalan Pramuka No. 40, Klaten Tengah, Klaten pada Jumat (28/7/2023) pukul 13.00 WIB menuju tempat peristirahatan terakhir di Makam Kebon Bulu Sentono Ngawonggo, Ceper, Klaten.

Rektor UNS, Prof. Dr. Jamal Wiwoho, S.H., M.Hum. mengatakan bahwa UNS sedang berduka karena kehilangan sosok yang sangat berharga dalam perjalanan UNS. “Sebelum wafat, Almarhum Prof. Syamsulhadi dirawat di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta. Kemudian Almarhum dirawat di Rumah Sakit Umum Islam Klaten. Saat dirawat di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta, saya sempat beberapa kali menengok. Jasa Almarhum sangat banyak, yaitu memberikan pondasi untuk kemajuan-kemajuan UNS dan Almarhum semasa menjadi Rektor UNS mampu berkomunikasi dengan semua lapisan baik di tingkat pusat maupun ditingkat UNS,” terang Prof. Jamal, Jumat (28/7/2023).

Sementara itu, Direktur Rumah Sakit (RS) UNS, Prof. Dr. Hartono, dr., M.Si. menyampaikan duka yang mendalam atas meninggalnya Prof. Dr. Muchammad Syamsulhadi, dr., Sp.KJ(K). “Almarhum Prof. Syamsulhadi di samping sebagai Mantan Rektor UNS, beliau juga pembimbing disertasi saya. Kesan saya, Almarhum ini sangat kebapakan, sabar, membimbing dengan penuh, lalu juga memberikan arahan dan wejangan. Saya sangat kehilangan beliau sebagai figur pimpinan,” ujar Prof. Hartono.

Kemudian dalam perjalanan RS UNS, Almarhum adalah sosok yang sangat berharga. Selepas Almarhum menjadi Rektor UNS selama 2 periode, Almarhum ditunjuk sebagai Project Implementation Unit (PIU) pembangunan RS UNS. “Kemudian setelah RS UNS berdiri, Almarhum semasa hidup ditunjuk menjadi Dewan Pengawas RS UNS. Sehingga jasanya luar biasa karena keberadaan RS UNS ini sangat bermanfaat bagi masyarakat,” imbuh Prof. Hartono.

Wakil Rektor Riset dan Inovasi Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Prof. Dr. Kuncoro Diharjo, S.T., M.T. mengatakan bahwa semasa hidupnya, Almarhum Prof. Dr. Muchammad Syamsulhadi, dr., Sp.KJ(K) sangat berjasa terhadap perkembangan UNS. “Selama 8 tahun memimpin UNS, banyak kemajuan yang dialami UNS. Kami berdoa semoga Almarhum husnul khatimah,” ujar Prof. Kuncoro.* das - kisuta.com


BAGIKAN

BERI KOMENTAR
masjidraya