Sabtu, 4 Mei 2024
Unik Menarik
Aduuuh...

Curahan Hati Seorang Penjaja Sewaan Alat Surfing di Pangandaran

Sabtu, 13 Juni 2020
curhat.jpg
Humas Pemprov Jabar

KISUTA.com - Irwan, penjaja sewaan alat surfing di Pantai Pangandaran mengaku sejak pandemi Covid-19 merebak membuat penghasilannya di Pantai Pangandaran menghilang.

"Dua bulan sama sekali tidak ada pemasukan, anak saya enam. Kalau ada juragan pemilik jaring ikan yang ngajak, baru ada uang buat makan," ujarnya ditemui di sela-sela kegiatannya menunggu pelanggan yang bakal menyewa alat surfing, Kamis (11/6/2020).

Sementara itu, istrinya yang ikut menemani, ikut menjajakan kopi dan minuman ringan, juga mengaku sulit mendapatkan pembeli. Wisatawan yang datang ke Pangandaran sudah habis. Menurutnya, sudah dua kali mereka menerima bantuan dari pemerintah setempat yang berisi beras, mie, telor, dan minyak.

"Dapat sewaan satu atau dua, sudah Alhamdulillah. Harganya Rp10 ribu yang kecil, yang besar Rp15 ribu. Tapi kalau ditawar ya dikasih saja, daripada nggak ada yang sewa," ujarnya, seperti dirilis jabarprov.go.id.

Ia mengaku sejak seminggu terakhir sudah ada wisatawan yang datang, namun jumlahnya sedikit. Itu pun warga sekitar. Ia berharap, kunjungan gubernur ke Pangandaran akhirnya memberikan kelonggaran bagi wisatawan untuk kembali ke Pangandaran.

"Ya saya juga pakai masker, ada cuci tangan dengan sabun. Sudah tahu anjuran dari Pak Bupati, jaga jarak. Tapi penghasilan harus jalan lagi," tegasnya.

Sementara itu sejumlah hotel juga sudah mulai menerima tamu, meski tentu saja belum banyak yang datang. Bahkan menurut salah satu karyawan hotel, sejak 6 Juni lalu, meski sudah ada pelonggaran,namun tetap saja masih sepi pengunjung.

"Kami juga menerapkan wajib membawa surat bebas corona dan ada bukti tes kesehatan bagi tamu yang datang," jelasnya.

Protokol kesehatan juga sudah diterapkan oleh pengelola hotel. Setiap memasuki hotel, pengunjung akan ditanya surat-surat pendukung, memeriksa KTP karena baru warga Jabar saja yang boleh datang, hingga menyemprotkan disinfektan kepada kendaraan tamu yang datang.

Petugas resepsionis hotel juga sudah mengenakan masker ditambah face shield saat melayani tamu yang hendak menginap.* harie – kisuta.com


BAGIKAN

BERI KOMENTAR
masjidraya