Rabu, 15 Mei 2024
Unik Menarik
Unik

Cara Langka Menanam Padi, Sawah Menghampar di Atap Pabrik

Rabu, 30 September 2020
sawah.jpg
Reuters
DI Cina, atap gedung pabrik anggur disulap menjadi “sawah”. Tak tanggung-tanggung, “sawah” di atas atap ini luasnya mencapai 0,33 hektare.*

KISUTA.com - Banyak cara dilakukan orang untuk menanam padi, tak harus dilakukan di sawah seperti umumnya. Di Jepang, ada sawah yang dibuat di bawah tanah dan bangunan tidak terpakai.

Di Cina, atap gedung pabrik anggur disulap menjadi “sawah”. Tak tanggung-tanggung, “sawah” di atas atap ini luasnya mencapai 0,33 hektare.

Kantor Berita Reuters menampilkan foto keunikan “sawah" yang berada di kawasan Liujiang, Guangxi Zhuang. Dalam foto itu, terlihat sejumlah pekerja menyemai padi di “sawah” di atap pabrik anggur.

Mengutip dari media lokal Cina, Viva.news memberitakan bahwa padi sengaja ditanam di atas atap bangunan pabrik anggur supaya terhindar dari penyiangan, penyakit tanaman, dan serangan hama selama tiga tahun.* ati - kisuta.com


BAGIKAN

BERI KOMENTAR
masjidraya