Kamis, 2 Mei 2024
Sastra & Humor

Bank Indonesia Berikan Bantuan kepada UMKM Binaan UNS

Sabtu, 28 Agustus 2021
bi_2.jpg
Humas UNS

KISUTA.com - Pandemi Covid-19 sangat mengguncang semua lini kehidupan termasuk ekonomi. Keuangan Indonesia sempat mengalami penurunan akibat pandemi. Perusahaan besar dan sejumlah bisnis juga terombang-ambing di masa pandemi. Akibat pandemi ini juga sangat dirasakan oleh Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Beberapa UMKM dapat bertahan, tapi beberapa lainnya harus tutup sementara bahkan gulung tikar.

Bank Indonesia (BI) sangat menyadari kondisi tersebut. Pendapatan para pelaku UMKM tentu menurun dibandingkan dengan sebelum pandemi. Oleh karena itu, BI Perwakilan Solo melalui Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) menyerahkan bantuan kepada para pelaku UMKM bekerja sama dengan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta pada Kamis (26/8/2021).

Rektor UNS, Prof. Dr. Jamal Wiwoho, S.H., M.Hum. sangat menyambut baik akan hal ini. Menurut beliau, program ini sangat membantu para pelaku UMKM untuk bertahan di tengah ketidakpastian kondisi seperti sekarang.

"Bantuan dari BI kepada UMKM binaan UNS sangat bermanfaat terutama dalam kondisi pandemi ini. Sinergi antara UNS dan BI dapat terus dilanjutkan ke banyak aspek seperti pemberian beasiswa ke mahasiswa UNS, pemberian perkuliahan dari BI ke mahasiswa kami, hingga kerja sama dalam bidang penelitian dan pengabdian," ujar Prof. Jamal.

Bantuan dari BI ini akan diberikan kepada 500 UMKM binaan UNS. Isi bantuan tersebut berupa paket Sembako dan multivitamin yang dapat dimanfaatkan para pelaku UMKM dalam kehidupan sehari-hari.

Ini bukan kali pertama BI memberikan bantuan kepada pelaku UMKM. Beberapa waktu lalu, BI juga melakukan hal yang sama bekerja sama dengan Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UNS. Hal ini diakui sebagai bentuk kepedulian dan perhatian BI kepada masyarakat khususnya pelaku UMKM.

"Beberapa waktu lalu kami telah menyalurkan bantuan serupa melalui IKA UNS dan kini kami menyalurkan kembali melalui UNS. Ini adalah sedikit bantuan dari kami untuk menyemangati agar pelaku UMKM ini tidak merasa sendiri. Kita bersama-sama melewati pandemi ini. Bertahan di masa pandemi memang tidak mudah, tapi semoga kondisi UMKM di Solo Raya lekas pulih," tutur Kepala Perwakilan BI Solo, Nugroho Joko Prastowo.

Sebagai informasi, selama ini UNS telah melakukan pendampingan dan pembinaan UMKM di Solo Raya. Kegiatan tersebut dilakukan oleh Pusat Studi dan Pendampingan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (PSP-KUMKM). PSP-KUMKM merupakan Pusat Studi di bawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNS.

Selain Rektor UNS dan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Solo, acara ini juga dihadiri oleh sejumlah pihak. Tamu undangan tersebut di antaranya Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama, Bisnis, dan Informasi, Prof. Dr. rer. nat. Sajidan, M. Si., Kepala LPPM UNS, Prof. Dr. Okid Parama Astirin, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Solo, Gunawan Purbowo dan Bimala.* Eko Prasetyo - kisuta.com


BAGIKAN

BERI KOMENTAR
masjidraya