Minggu, 28 April 2024
Sosok Inspirasi
Pendidikan

Balai Besar SPJIKB Yogyakarta Lakukan Study Visit di Perpustakaan UNS

Selasa, 8 Agustus 2023
abus.jpg
Humas UNS

KISUTA.com - UPT Perpustakaan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menerima kunjungan perpustakaan dan study visit dari Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Kerajinan dan Batik (SPJIKB) Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri Yogyakarta. Kunjungan study visit ini dilakukan dalam rangka kegiatan penyusunan buku motif terkait batik dan kerajinan nusantara, sekaligus melakukan penelusuran terkait data sekunder dalam literatur atau buku. Pihak Balai Besar SPJIKB Yogyakarta juga melakukan diskusi dan inisiasi kerja sama dengan UPT Perpustakaaan UNS pada Kamis (3/8/2023) dan diterima di Ruang The Gade Creative Lounge Corner.

Kepala UPT Perpustakaan UNS, Burhanudin Harahap S.H., M.H., M.SI., Ph.D., didampingi Emi Indrawati, S.E., M.M., selaku Sub Koordinator Sub Bagian Tata Usaha UPT Perpustakaan UNS, menyambut kedatangan dari Balai Besar SPJIKB Yogyakarta. Burhanudin menyampaikan kesediaan terhadap kunjungan yang dilakukan. “Sebuah wujud kebanggaan bagi kami dapat melayani pemustaka yang ingin berkunjung di Perpustakaan UNS, sumberdaya yang dimiliki Perpustakaan UNS dapat dimanfaatkan untuk pemustaka kami dan staf lainnya siap membantu dengan layanan yang ada,” ujarnya.

Yonathan Radithya, selaku perwakilan staf Balai Besar SPJIKB Yogyakarta menyampaikan terkait dengan tujuan kunjungan yang dilakukan di Perpustakaan UNS. “Bahwa tim kami melakukan kunjungan ini untuk memperoleh data-data terkait dengan motif kerajinan nusantara serta pengambilan foto pada motif yang akan kami jadikan referensi untuk penyusunan buku dan juga meminta bimbingan kepada staf Perpustakan UNS untuk melakukan pendampingan dalam penelusuran buku terkait motif batik dan kerajinan nusantara yang ada di Perpustakan UNS,” ujar Yonathan.

Selain itu, Wardi, S.Sos., selaku Ketua Tim Pengembangan Jasa Industri menyampaikan harapan dari pembuatan buku motif kerajinan nusantara serta penelusuran informasi yang dilakukan Balai Besar SPJIKB Yogyakarta. “Penyusunan buku motif batik dan kerajinan nusantara ini dapat menciptakan hal-hal baru yang berkulitas tinggi serta diharapkan dapat memberikan pengetahuan lebih dalam kepada masyarakat luas yang ingin mengetahui kerajinan yang ada di nusantara ini, serta memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memperoleh informasi yang diinginkan,” imbuh Wardi.

Kunjungan study visit ini nantinya akan menciptakan hubungan timbal balik yang dapat berkolaborasi dalam penyusunan buku motif batik dan kerajinan nusantara. Diharapkan dengan adanya kunjungan ini dapat menciptakan peluang kerja sama sehingga menghasilkan simbiosis mutualisme bagi kedua belah pihak dan dapat merencanakan program-program baru secara berkelanjutan.

Pada akhir diskusi, Achmad Nur Chamdi, S.Pt., M.Si., selaku Koordinator Bidang Kerja Sama UPT Perpustakaan UNS, berharap bahwa kegiatan ini dapat bermanfaat bagi seluruh pemustaka dan pengunjung. Lalu ilmu yang didapatkan dalam kunjungan ini dapat disalurkan kepada masyarakat yang nantinya akan meningkatan potensi serta mengembangkan minat baca pemustaka dan keilmuan yang ada pasca pandemi Covid-19.* das - kisuta.com


BAGIKAN

BERI KOMENTAR
masjidraya