Minggu, 5 Mei 2024
Sosok Inspirasi

Prof. Muhammad Cahyadi, Guru Besar UNS Mendapat Penghargaan Alumni Beasiswa Tanoto Foundation

Rabu, 6 Desember 2023
agag.jpg
Humas UNS

KISUTA.com - Guru Besar Fakultas Peternakan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Prof. Dr.agr. Ir. Muhammad Cahyadi, S.Pt., M.Biotech., IPM menerima penghargaan alumni Beasiswa Tanoto Foundation. Penghargaan tersebut diberikan di Thamrin Nine Ballroom, Jakarta pada Jumat (1/12/2023) kemarin saat Tanoto Foundation menggelar acara Graduation and Alumni Gathering (GAG) 2023.

Prof. Muhammad Cahyadi mengatakan, lebih dari 8.167 mahasiswa sejak tahun 2006 menjadi penerima beasiswa Tanoto Foundation. Dalam acara GAG 2023 ini, sederet alumni beasiswa Tanoto Foundation mendapat apresiasi atas kontribusi di bidang utama, yakni pendidikan, sosial, politik, kebudayaan, kesehatan, dan teknologi. Mereka dinilai memberi pengaruh atau menginspirasi kaum muda Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Prof. Muhammad Cahyadi penerima penghargaan alumni Beasiswa Tanoto Foundation untuk kategori Innovation. Dia adalah Tanoto Scholars angkatan pertama tahun 2006.

“Niat saya hadir ke Jakarta adalah untuk bernostalgia dengan sesama alumni dan membangun jejaring dengan sesama Tanoto Scholars di Indonesia. Betapa kagetnya Saya ketika dipanggil oleh MC untuk naik ke atas panggung sebagai salah satu penerima apresiasi alumni,” kata Prof. Cahyadi, Selasa (5/12/2023).

Sampai saat ini, Prof. Cahyadi aktif melakukan penelitian sehingga mendapatkan beberapa karya inovasi, salah-satunya adalah paten granted tentang pemanfaatan marker genom mitokondria untuk status kehalalan daging dan produk olahannya.

Tanoto Foundation Indonesia Country Head, Inge Kusuma menekankan agar para lulusan terus berdampak bagi masyarakat (Pay it forward). Oleh karena itu, Prof. Cahyadi sangat berkomitmen untuk selalu memberikan dampak positif secara langsung dan terus-menerus kepada UNS sebagai tempat mengabdi dan meniti karir profesional.* das-kisuta.com


BAGIKAN

BERI KOMENTAR
masjidraya